Humas IKIP PGRI Bojonegoro – Kerja sama menjadi sangat penting untuk menyukseskan program-program pendidikan yang sudah diprogramkan pemerintah. Selasa, 23 Mei 2023 IKIP PGRI Bojonegoro dan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya (UNIPA) adakan penandatanganan MoU & MoA di Gedung pertemuan UNIPA Surabaya.
Rombongan IKIP PGRI Bojonegoro yang diwakili Dr. Ima Isnaini Taufiqur Rohmah, M.Pd. Wakil Rektor I IKIP PGR Bojonegoro, dan Dekan Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Dr. Fruri Stevani, M.Pd., serta Dekan Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam Dwi Erna Novianti, M.Pd., mewakili penandatanganan MoU & MoA dengan Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Bentuk kerja sama ini adalah kolaborasi berbagai program Perguruan Tinggi serta peningkatan sumber daya Dosen.
Hubungan baik IKIP PGRI Bojonegoro dengan Universitas Adi Buana sudah terjalin sejak lahirnya IKIP PGRI Bojonegoro dan semoga hubungan baik antar PGRI juga selalu terjaga. Tutup Rektor Universitas Adi Buana Dr. Hartono, M.Si.