Sinergi – Kuliah kerja mahasiswa (KKM) adalah bentuk nyata dari penerapan mahasiswa sebagai agent of change. Kali ini mahasiswa IKIP PGRI Bojonegoro berkesempatan untuk melakukan KKM di berbagai desa di daerah Bojonegoro.

Salah satunya di Ds. Tegal Kodo, kec. Sukosewu, Bojonegoro yang dikoordinir oleh Yusuf Bachtiar E. MMenurutnyakegiatan KKM ini dapat membantu masyarakat dalam penginputan data warga di daerah Tegal Kodo dan 

Yusuf Bachtiar berharap kegiatan KKM ini dapat bermanfaat dan dikenang oleh masyarakat Tegal Kodo.

“Semoga KKM ini bisa memberi manfaat dan bisa dikenang bagi masyarakat Tegal Kodo Sendiri”, harap Yusuf Koordinator Desa.

Dalam sambutan pembukaan kegiatan KKM di balai Ds. Tegal Kodo, Tomy listiyono S.so meminta kepada mahasiswa KKM supaya memiliki proker yang inovatif yang tidak itu-itu saja. 

“Dengan adanya KKM ini semoga memiliki proker yang inovatif sehingga tidak monoton. Apalagi melihat situasi saat pandemi saat ini pemecahan masalah yang inovatif sangat diperlukan. Namun tentunya tetap harus mematuhi protokol kesehatan,” pinta Tomy Kepala Desa.

Kegiatan KKM disambut antusias oleh masyarakat Tegal Kodo. Mereka beramai-ramai datang ke balai desa, sayangnya tidak semua warga mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker. Meski begitu kegiatan KKM dapat tetap dilaksanakan dengan lancar.

Leave a Reply